Dengan hormat, Menindaklanjuti surat dari Direktur Jenderal Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Nomor 990/D2.1/2016, tanggal 18 April 2016, perihal Serdos Tahun 2016, bersama ini kami sampaikan hal – hal sebagai berikut:
1. Direktorat Jenderal Sumber Daya Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi telah mengunggah daftar tentatif dosen yang telah memenuhi syarat untuk proses sertifikasi dosen (Data D1) di laman http://forlap.dikti.go.id pada menu Manajemen Serdos.
2. Mohon mencermati data D1 tersebut untuk memastikan bahwa seluruh dosen yang telah memenuhi syarat dapat mengikuti Serdos Tahun 2016.
3. Jika terdapat dosen yang belum masuk data D1 padahal yang bersangkutan telah memenuhi syarat mengikuti Serdos, mohon melakukan pemuthakiran data dosen di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PD-DIKTI) pada laman http://forlap.dikti.go.id, karena data D1 diambil secara otomatis dari data PD-DIKTI.
4. Data D3 sebagai calon peserta Serdos akan diunggah oleh Ditjen Sumber Daya IPTEK dan DIKTI pada tanggal 4 Mei 2016 melalui laman http://serdos.dikti.go.id.
Demikian disampaikan, atas perhatian dan kerjasama yang baik diucapkan terima kasih.
ttd
Sekretaris Pelaksana,
selengkapnya unduh disini
Diann Alatas – penulis dan pemilik sumber berita ini.
Saya mencoba memberikan konten dengan kualitas terbaik tentang kesehatan, obat-obatan, suplemen makanan, dan lainnya.