Rate this post

Lomba Parade Cinta Tanah Air Tingkat Perguruan Tinggt Se-Sumatera Barat Tahun 2016

Berdasarkan surat Kepala Kantor Pertahanan Sumatera Barat Kementerian Pertahanan RI Nomor: B/07d/V/2016/SUMBAR Tanggal 12 Mei 2016 perihal tersebut di atas, dalam rangka menanamkan dan menumbuhkan kesadaran Bela Negara di lingkungan pendidikan, Kementerian Pertahanan R.I. melalui Kantor Pertahanan Sumatera Barat bekerja sama dengan Kopertis Wilayah X mengadakan Program Parade Cinta Tanah Air (PCTA) dalam bentuk Lomba Diskusi Mahasiswa dengan tema “Dengan Cinta Tanah Air Akan Tercipta Generasi Muda Indonesia Yang Mampu Menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)

Dengan ini kami mengundang mahasiswa Perguruan Tinggi saudara sebanyak 2 (dua) orang mahasiswa (semester 1 s.d. 6) dan 1 (satu) orang dosen pembimbing untuk mengikuti kegiatan tersebut yang akan diadakan pada:

Hari/Tanggal   : Rabu/25 Mei 2016

Tempat            : Aula Baltekkomdik Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sumbar

Jenderal Sudirman 52 Padang

Waktu             : 08.00 WIB s.d. selesai

Mekanisme perlombaan:

  1. Tahapan Perlombaan terdiri dari babak penyisihan, semi final, dan final.
  2. Terdapat 3 (tiga) juri yang akan menilai.
  3. Mahasiswa mengenakan jaket almamater selama perlombaan berlangsung
  4. Technical Meeting akan diadakan sebelum perlombaan dimulai
  5. peserta mendaftar ulang serta mengambil nomor undian untuk penentuan urutan tampil
  6. Materi lomba yang perlu dipelajari mencakup Pengetahuan umum (termasuk MEA), pengetahuan sosial, pertahanan Negara dan Bela Negara serta kehidupan dan Budaya Maritim
  7. Ketentuan lainnya dapat dilihat pada http://dppkp.com

Form pendaftaran peserta (terlampir) dapat dikirim paling lambat Tgl. 2l Mei 2016 melalui email: [email protected] atau [email protected]. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Ibu Ely Susanti (085278242867) dan Bapak Kolonel Laut (PM) Syahril Bakri (081357343555).

Demikianlah kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.

Unduh:

Lomba Parade Cinta Tanah Air Ting[at Perguruan Tinggt Se-Sumatera Barat Tahun 2016

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *