Padang, (Antara Sumbar) – Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah X Sumatera Barat, Riau, Jambi dan Kepulauan Riau memfasilitasi penandatanganan kerja sama politeknik di Indonesia dan Politeknik Mersing Johor Malaysia, yang diselenggarakan Selasa.
“Ada enam politeknik dan satu diploma bekerja sama dalam hal pengembangan pendidikan tinggi dengan kampus Malaysia tersebut,” kata Koordinator Kopertis X Prof Dr Herri, di Padang, Selasa.
Dia menyebutkan ketujuh kampus tersebut yakni Politeknik Negeri Padang, Politeknik ATI Padang, Diploma Unand, kemudian ada kampus di lingkungan Kopertis X yakni Politeknik Jambi, Politeknik Kesehatan, Politeknik Caltex dan Politeknik Kampar.
Kerja sama ini terfokus pada tukar menukar mahasiswa menimba ilmu di kedua pihak baik Malaysia dan Indonesia serta pengadaan seminar pembahasan ilmu.
Bagi Kopertis ini menjadi upaya dalam penguatan politeknik di lingkungan wilayah X dalam mengembangkan institusi dan kepercayaan.
“Kami berharap ada sinergi yang terjadi di antara dua politeknik beda negara yang manfaatnya untuk kemajuan perguruan tinggi,” ujarnya.
Selain itu dia mengatakan latar belakang Indonesia dan Malaysia termasuk negeri serumpun, kerja sama ini bisa meningkatkan silaturahmi.
Sementara itu Direktur Politeknik Mersing Johor Malaysia Rosli Bin Hamid mengatakan kerja sama ini menjadi yang keempat dengan politeknik di Indonesia.
Sebelum ini pihaknya telah bekerja sama dengan materi yang sama dengan Politeknik Negeri Batam, Politeknik Ibnu Sina, dan Politeknik Negeri Lhokseumawe Aceh.
Dia berkata tujuan utama kerja sama ini untuk memperkuat kualitas sumber daya perguruan tinggi politeknik dan juga sistem pengajaran kampus secara utuh. (*)
Sumber: antarasumbar.com
Diann Alatas – penulis dan pemilik sumber berita ini.
Saya mencoba memberikan konten dengan kualitas terbaik tentang kesehatan, obat-obatan, suplemen makanan, dan lainnya.